Root Pada Smartphone Android - Apakah benar-benar diperlukan?

Selamat malam pembaca setia blog ini..
Udah lama banget sepertinya saya meninggalkan blog ini. Mungkin pada bertanya-tanya, kemanakan saya pergi? Tenang, saya masih disini, menunggumu..... *lah kok nyanyi
Are you root?
Jadi ane di kesempatan kali ini ingin membahas mengenai Root. Ada yang tau apa itu root? Menurut appbuntu.comroot adalah username (nama pengguna) dari akun yang memiliki akses ke semua perintah dan file pada Linux atau sistem operasi lain yang berbasis UNIX, atau Unix-like. root juga sering disebut sebagai root user, user root atau superuser. Dengan kata lain, root ini seperti orang yang bisa masuk ke semua bagian di dalam sistem, tentunya memiliki kuasa yang hebat, namun juga dibarengi dengan tanggung jawab besar terhadap jalannya sistem.

Istilah root dikenal dalam silsilah keluarga UNIX atau yang serupa dengan UNIX seperti keluarga Linux. Dari keluarga Linux, banyak muncul turunan yang masih berbasis Linux kernel, seperti Debian, Arch Linux dan bahkan salah satu platform smartphone yang terkenal, yaitu Android, juga masih berbasis kernel Linux.

Karena masih berbasis kernel yang sama, akhirnya fungsionalitas root ikut diturunkan pada sistem operasi Android. Fungsi root pada Android sendiri bermacam-macam, antara lain :

  1. Pengguna smartphone Android dapat mengotak-atik sistem operasi secara menyeluruh. Termasuk tapi tidak terbatas pada menambah, mengubah, menghapus file sistem, mematikan fitur sistem, dan menonaktifkan sistem keamanan.
  2. Menginstall fitur atau aplikasi yang memerlukan akses terhadap file sistem secara menyeluruh, misalnya driver audio yang mengatur keseluruhan jalur audio, memerlukan akses untuk mengubah driver audio bawaan menjadi driver dari aplikasi kontrol audio tersebut. Contoh lainnya adalah aplikasi Lucky Patcher, dimana aplikasi ini dapat menjadi perantara aplikasi ke sistem, seperti menjadi billing emulator, dsb.
Banyaknya fitur yang ditawarkan oleh root, membuat sebagian besar orang memilih untuk melakukan root. Beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh akses root antara lain : 
  1. Memiliki kontrol penuh terhadap sistem. Pemilik HH dapat melakukan apapun yang diinginkan dalam HH mereka.
  2. Dapat meningkatkan kinerja sistem operasi, misalnya dengan menghapus atau menonaktifkan fitur bawaan sistem yang dirasa tidak perlu, atau meningkatkan kinerja dengan cara overclocking.
Selain kelebihan yang ditawarkan, rooting pada smartphone juga memiliki kekurangan, antara lain : 
  1. Alasan keamanan. Dengan mudahnya akses ke sistem, terkadang pengguna juga tidak menyadari bahwa ada aplikasi jahat yang menyamar untuk diinstall ke sistem, dan kemudian meminta akses root. Jika pengguna lengah, aplikasi jahat tersebut dapat menguasai sistem, bahkan dapat menyadap data pengguna yang sensitif.
  2. Alasan garansi. Beberapa vendor smartphone Android memiliki kebijakan untuk membatalkan garansi jika HH pengguna sudah diroot. Tentunya hal ini menjadi masalah apabila HH anda mengalami kerusakan yang memerlukan garansi, dan garansi dibatalkan hanya karena HH sudah diroot. Sayang sekali.
  3. Beberapa aplikasi tidak dapat berjalan dalam sistem yang diroot. Aplikasi ini biasanya memerlukan keamanan yang tinggi dan tidak boleh menggunakan root untuk mencegah penyusupan. Biasanya aplikasi yang melakukan deteksi terhadap root adalah aplikasi mobile banking (m-banking) dan beberapa game tertentu untuk menghindari penggunaan cheat.
Nah, apakah root ini sendiri diperlukan? Tergantung, apakah anda seorang pengguna awam yang hanya menggunakan HH untuk melakukan aktifitas standar seperti browsing, gaming, banking, atau sosmed, tidak disarankan untuk melakukan rooting. Tetapi jika anda adalah pengguna mahir yang mengerti alur kerja sistem dan ingin melakukan beberapa perubahan yang menyentuh sistem, baik sekedar testing atau untuk kebutuhan penggunaan sehari hari, maka anda boleh melakukan rooting, selama anda tau konsekuensi dari apa yang anda perbuat.

Yak, semoga tulisan singkat ini bermanfaat bagi pembaca sekalian. Selamat malam dan terima kasih telah berkunjung.

No comments

Powered by Blogger.